Jika kau terima pemberiaan dari seorang manusia seraya kau
lalai dari Tuhanmu, maka pemberian itu sejatinya merupakan keterhalanganmu dari
karunia Allah. Karena dalam hal ini kau tidak melihat Allah dan terlalu
menggantungkan diri pada nasib mujurmu.
Jika Allah enggan memberimu, sesungguhnya itu adalah karunia
untukmu. Dengan cara itu, hatimu tidak akan pernah melupakan-Nya. Walaupun
secara lahir Allah tidak memberimu, namun secara batin itu adalah pemberian-Nya
kepadamu. Allah memaksamu untuk berdiri di depan pintu-Nya dan membebaskanmu
dari hijab-Nya.
Kesimpulannya, pemberian dari makhluk adalah
keterhalangan karena di dalamnya tersimpan kecintaanmu terhadap mereka akibat
pemberian itu. Kau pasti selalu mengikuti keinginan mereka agar bisa mengambil
pemberian itu. Sementara itu, penangguhan pemberiaan Allah merupakan kebaikan
untukmu karena Dia adalah kekasihmu. Setiap yang dilakukan seorang kekasih,
tentu dicintai oleh yang mengasihinya.
No comments:
Post a Comment