Tiada amal yang lebih berpeluang diterima daripada amal yang
tidak kau sadari dan tidak berarti di matamu.
“Amal yang tidak kau sadari” adalah amalmu yang kau yakini
dibimbing dan dilakukan oleh Allah. Tanpa Allah, niscaya amal itu tidak akan
kau lakukan.
“Amal yang tidak berarti di matamu” ialah amal yang tidak
kau jadikan sandaran untuk meraih sebuah keinginan, seperti keinginan untuk
bisa sampai kepada Allah dan dekat dengan-Nya atau keinginan mendapatkan
derajat dan kedudukan tinggi. Bahkan, kau masih memandang amal itu kurang
sempurna dan tidak terbebas dari cacat yang membuatnya sulit diterima Allah.
No comments:
Post a Comment